duraking.co.id – Kesehatan saat ini sudah harus menjadi prioritas banyak orang apalagi yang super sibuk dengan aktivitas yang padat. Bagi individu yang memiliki aktivitas super padat mungkin memang jarang untuk memperhatikan kesehatannya. Beberapa dari mereka bahkan tidak punya cukup waktu untuk sekedar pergi berolahraga ke gym.
Saat ini, untuk jadi lebih sehat dan berolahraga, tidak usah keluar rumah dan berlangganan member di fitness center kok. Jika kamu susah meninggalkan rumah karena mengasuh bayi atau balita, atau sibuk bekerja sehingga tidak sempat latihan di gym, maka masih bisa olahraga dengan gerakan workout di rumah loh. Dengan latihan fisik di rumah maka akan tetap sehat dan lebih murah karena tanpa alat, sehingga bisa langsung pakai kaos, celana training, lalu latihan.
Apa saja ya gerakan olahraga yang bisa kamu lakukan di rumah? Berikut ini beberapa gerakan yang bisa kamu praktekkan ketika ingin sehat dan berlatih di rumah saja:
-
Sit Up
Sit up adalah gerakan untuk mengikis lemak di bagian perut, sekaligus membangun otot agar lebih kuat. Cara untuk melakukannya mudah sekali dan bisa dipraktekkan juga oleh para remaja. Ambil yoga mat lalu lakukan pemanasan sebentar dengan stretching di seluruh bagian tubuh, lalu posisi tidur terlentang. Angkat bagian atas tubuh sehingga membentuk seperti huruf V dan ulangi sekuat mungkin.
-
Skipping
Gerakan workout di rumah yang selanjutnya adalah skipping, yang bisa dipraktekkan untuk wanita yang ingin tubuhnya makin tinggi sekaligus bugar. Namun pria juga bisa melakukannya kok, karena skipping baik untuk menguatkan kaki dan menaikkan kadar kelincahan tubuh. Lakukan skipping secara teratur dan tubuh akan makin segar karena berkeringat.
-
Plank
Plank adalah gerakan olahraga yang terlihat sangat sederhana, tetapi jika kamu melakukannya 1-2 menit saja, keringat akan mengucur dengan deras. Saat plank, kekuatan otot tangan dan kaki benar-benar diuji karena gerakannya seperti tengkurap lalu tangan ditekuk menyiku dan menopang tubuh bagian atas. Sementara telapak kaki sedikit dinaikkan untuk menopang kaki. Plank bagus juga untuk melatih kekuatan otot perut loh.
-
Yoga
Saat tidak sempat pergi ke studio yoga maka lakukan saja di rumah, sambil menyetel DVD atau streaming videonya dari internet. Yoga merupakan workout yang tenang dan membuat hati terasa adem. Walau gerakannya terlihat agak pasif, tetapi mampu membuat kamu kelelahan karena kekuatan dan kelenturan tubuh diuji.
-
Lari Kecil
Ketika belum bisa jogging di pinggir lapangan atau stadion, maka lakukan saja lari-lari kecil di dalam rumah. Saat tak punya halaman belakang yang luas maka putari ruang tengah atau ruang tamu dan tubuh akan berkeringat, sama seperti ketika berolahraga di luar ruangan. Untuk lebih amannya maka tetap kenakan sepatu olahraga walau berlari di dalam rumah, dan tidak mudah cedera.
-
Push Up
Push up adalah gerakan workout yang bisa dilakukan di rumah saja dan membentuk otot di bagian tangan serta kaki. Jika kamu rajin melakukannya maka akan mengurangi gelambir di bagian lengan sehingga lebih kencang. Lakukan push up di atas alas yoga agar lebih aman dan tidak bersentuhan langsung dengan lantai rumah yang dingin.
-
Squat
Apa kamu ingin melatih kekuatan kaki atau mengidamkan paha yang lebih ramping? Jika iya, maka lakukan squat minimal seminggu 3 kali. Squat amat praktis dilakukan karena tidak butuh ruangan yang luas, tetapi jika rajin dilakukan akan menyehatkan tubuh.
Ada banyak gerakan workout di rumah yang bisa kamu praktekkan dan membentuk siluet tubuh menjadi lebih ramping. Hal tersebut bisa kamu lakukan dengan berolahraga walau di rumah saja, dan jangan jadikan jarak ke gym yang jauh sebagai alasan. Akan tetapi, berolahraga di rumah juga butuh kostum yang cocok loh, seperti Duraking Setelan Olahraga Wanita – Srikandi Series Merlyna dari Duraking.
Duraking Setelan Olahraga Wanita – Srikandi Series Merlyna One Set ini, memiliki desain yang sangat cantik, spesial dan juga stylish. Kamu bisa memakainya olahraga dan juga untuk jalan-jalan. Bahan yang digunakan akan membuat kamu terasa nyaman dan bikin betah dipakai seharian.
Kamu bisa berolahraga dengan stylish menggunakan produk ini karena sudah memiliki DK V PROTECH yang mampu membunuh virus, bakteri, dan jamur dalam hitungan menit dengan menyerang membran pelindung sel virus saat bersentuhan dengan kain, DK DRY TECH yaitu teknologi cepat kering permanen dan mampu menyesuaikan suhu agar tetap sejuk, DK UV Pro-Tech sebuah teknologi Anti UV UPF 50+ permanen yang diinjeksi pada tiap helai benang, DK Fresh Tech yang akan menjaga kesegaran dan kontrol bau dari bau badan hormonal saat beraktivitas
Dan yang special lagi, untuk Seri Merlyna ini, pada bagian celananya dilengkapi dengan saku dan karet plus tali pada bagian pinggang. Pada bagian mata kaki terdapat karet yang dapat diatur tingkat kekencangannya. Ada sleting hidup pada baju, kupluk dan tali yang dapat diatur sesuai dengan bentuk wajahmu.
Yuk, booster semangat olahragamu dengan one set seri Merlyna cantik ini! Check out sekarang DI SINI dan pastikan nyaman seharian bersama Duraking!